Selamat Datang di Cis Digitex

Terima kasih atas kunjungan anda di halaman website CIS DIGITEX. Kami melayani semua jenis jasa cetak/printing dan disain dengan bahan kain (textile) untuk berbagai macam kebutuhan seperti:

  • Iklan/Reklame/Kampanye: Umbul-umbul, Spanduk, Bendera, Backdrop
  • Fashion: Baju, Kaos, Jersey, Hijab, Sepatu, Slayer, Seragam Sekolah
  • Souvenir: Kipas, Payung, Tas
  • Rumah Tangga/Kantor: Gordyn, Sprei, Sarung Bantal, Mousepad

Alamat

Jl. Arif Rahman Hakim Rt. 002/03 No. 4f, Beji, Depok

Telp

(021) 229 699 43

Telp/SMS/WA

+62 811-942-483 (Indra )

email

cis.digitex@gmail.com

Tentang Kami

CIS DIGITEX hadir untuk menjawab kebutuhan dari berbagai kalangan dan komunitas dalam mendapatkan hasil terbaik dari produk textile printing. Visi kami adalah menjadi pusat layanan terpadu untuk semua jenis desain dan cetak tekstil. Kepuasan pelanggan yang bersumber dari kualitas produk dan ketepatan waktu serta pelayanan yang professional adalah misi utama kami. Dengan didukung oleh tenaga-tenaga professional dan mesin-mesin terbaru, kami siap melayani anda.

Lokasi kami yang strategis dan mudah dijangkau memudahkan pelayanan kepada semua pelanggan di Jabodetabek. Kami juga melayani pelanggan dari seluruh penjuru tanah air dan bahkan mancanegara. Dengan kemudahan berkomunikasi melalui berbagai media seperti telpon, email, whatsup, Line dll, serta pengiriman produk dengan jasa pengiriman paket yang cepat dan handal, kami siap melayanai kebutuhan anda di mana pun anda berada.

Pusat Print Colour : Spanduk, Bendera, Umbul2, Payung, Tas, Kaos Oblong, Jersey, Hijab

CIS Digitex, memiliki visi menjadi Pusat atau Pelayanan Terpadu untuk segala keperluan desain sampai cetak, khusus di segala jenis bahan textile.

Kami, mengutamakan mutu/kualitas dan tepat waktu. Dengan ruang tunggu yang nyaman

Menerima Jasa Cetak Bendera Kain Full Colour Bebagai Ukuran

CIS Digitex menjawab kebutuhan dari berbagai komunitas dan kalangan yang selama ini kesulitan membuat bendera berbahan kain. Kami mampu mencetak bendera terbuat dari 100% bahan kain, bukan kain imitasi seperti kebanyakan di tempat-tempat digital printing. Biasanya pihak perusahaan jasa digital printing menawarkan kepada konsumen jika ingin mencetak bendera kain untuk menggunakan bahan kain imitasi, yang tidak seragam penyebutan nama dagangnya, seperti clothbanner/satin cloth. CIS Digitiex mampu mencetak bendera kain dengan berbagai ukuran sesuai kebutuhan.

Pusat Layanan Terpadu Disain, Cetak Dan Jahit Untuk Berbagai Jenis Textile

Dunia Industri kreatif khususnya yang menggunakan media textile, terus berkembang. Mulai dari proses melukis langsung di atas kain, kemudian menggunakan teknik cetak manual seperti teknik sablon (screen printing) sampai penggunaan digital printing (teknik printing DTG, Sublimation, Polyflex, Discharge).

Bahan textile pun semakin kaya pilihan untuk para pekerja seni atau dunia kreatif, sehingga aplikasi penggunaan textile semakin luas termasuk untuk fashion (Baju, Kaos, Kostum Olahraga, Jersey, Hijab, Sepatu), untuk kebutuhan reklame (Spanduk, Bendera, Umbul2, Backdrop, dll), untuk souvenir (kipas, payung, tas) serta untuk alat rumah tangga (sprei, gordyn, sarung bantal, dll)

Divisi Desain Grafis

Didukung oleh tenaga desain grafis yang ahli, yang memiliki kemampuan desain kreatif di bidang textile.  Untuk pembuatan disain dan setting file vektor dalam format coreldraw, adobe ilustrator, freehand atau dalam bentuk image photoshop.

Divisi Cetak

Printer DTG A3 Epson

Melayani cetak di kaos katun putih maupun gelap

Polyflex dengan Mesin Cutting Mimaki

Melayani cutting Polyflex dan Printable Polyflex, untuk kaos jersey futsal, bulutangkis, sepakbola, basket, motorcross, dll

Kami melayani pesanan aneka bahan polyflex : 3G Opaque, Rhinoflex, Chemica, PVC, PU, Reflektif, Glow in The Dark, Flock, Printable, dll

Printer Sublimation

Melayani cetak di aneka bahan textile polyester sampai ukuran lebar 150 cm. Kami menggunakan tinta yang berkualitas ada yang warna biasa dan warna fluoresence atau stabilo. Konsumen kami sudah banyak yang meminta untuk keperluan mulai dari reklame (spanduk, bendera, umbul2), fashion (jersey, kanvas sepatu, tas, dll), souvenir (mousepad, kipas, dll)

Roll Press Korea, lebar 150 cm

melayani press bahan tipis seperti chiffon sampai bahan tebal mousepad tebal 5mm

Rotary Plastisol

melayani cetak separasi warna plastisol sampai dengan 8 warna dengan hasil presisi kualitas distro

Divisi Konveksi

Kami memiliki tenaga ahli dan mesin yang lengkap untuk membuat tas, goody bag, kaos oblong, Tshirt, jersey, jacket sport, dll

Hubungi Kami